Minggu, 04 November 2007

Catatan Awal Pekan

Ijazahku untuk apa ?





Di negeri kita ini, memang telah banyak orang yang menyandang predikat sarjana ! namun harus kita akui bahwa masih banyak sarjana kita yang kebingungan mencari kerja ?? yang pada akhirnya mereka harus menghadapi kenyataan, hidup tidak hanya bertumpu pada selembar kertas yang namanya IJAZAH, tapi bagaimana kita mampu menggali potensi, untuk mengarungi liku-liku kenyataan hidup.
Adalah sebuah kenyataan yang ironis, sering kita temui dimana-mana kasus seperti itu. Bahwa banyak pengangguran kita yang ternyata berijazah sarjana. Atau apa yang dilakukan sangat jauh dengan disiplin ilmu yang dimilikinya..., Dilema memang...!
Maka mungkin timbul pertanyaan, sebenarnya apa penyebab utama dari masalah tersebut dan bagaimana mengatasinya ? sebenarnya ini Pe Er buat pemerintah kita...iya gak ???
Apakah sistem pendidikan di RI yang jelek atau SDMnya yang kurang profesional ???



Kualitas pendidikan katanya sangat berpengaruh pada kualitas SDM. Maka menarik jika pada suatu saat ada orang yang mencoba membandingkan rendahnya kualitas SDM kita, serta rendahnya Tingkat Profesionalitas kita. Pertanyaannya adalah, Apa yang perlu kita lakukan ???



Posted By Koz @ Taufiqurakhman - Ijazahku untuk apa - Kaltim Post Nov 2007

Tidak ada komentar:

Posting Komentar